MEMBUAT MODUL AJAR CANVA DARI FITUR GOOGLE WORKS FOR EDUCATION
MEMBUAT MODUL AJAR CANVA DARI FITUR GOOGLE WORKS FOR EDUCATION
Apa itu Modul Ajar ?
Modul ajar merupakan salah satu bentuk perangkat ajar yang digunakan guru untuk melaksanakan pembelajaran dalam upaya mencapai Profil Pelajar Pancasila dan Capaian Pembelajaran. Modul ajar merupakan penjabaran dari Alur Tujuan Pembelajaran dan disusun sesuai dengan fase atau tahap perkembangan murid.
Dalam menggunakan modul ajar, guru memiliki kemerdekaan untuk:
- Memilih atau memodifikasi modul ajar yang disediakan Pemerintah untuk disesuaikan dengan karakteristik murid
- Menyusun sendiri modul ajar sesuai dengan karakteristik murid
- Modul ajar adalah sejumlah alat atau sarana media, metode, petunjuk, dan pedoman yang dirancang secara sistematik dan menarik.
- Modul ajar merupakan implementasi dari Alur Tujuan Pembelajaran yang dikembangkan dari Capaian Pembelajaran dengan Profil Pelajar Pancasila sebagai sasaran.
- Modul ajar disusun sesuai dengan fase atau tahap perkembangan peserta didik, mempertimbangkan apa yang akan dipelajari dengan tujuan pembelajaran dan berbasis perkembangan jangka panjang.
- Guru perlu memahami konsep mengenai modul ajar agar proses pembelajaran lebih bermakna dan menarik.
Canva adalah sebuah platform pembuatan desain grafis dan konten publikasi yang lebih mudah dan cepat daripada software grafis lainnya. Tools ajaib ini bisa Anda gunakan secara online melalui browser desktop atau download aplikasi mobile-nya melalui App atau Play Store. Selain itu, ia menawarkan dua versi yaitu versi gratis (canva edu dan sekarang sudah menyatu dengan akun belajar id) dan versi berbayar (Pro).
Apa Kegunaan Canva ?
Semenjak banyak orang mulai mengenal apa itu Canva, para pengembangnya terus berusaha menghadirkan inovasi layanannya. Alhasil, kini Anda bisa menggunakan platform ini untuk membuat berbagai macam desain untuk kebutuhan personal dan profesional. Adapun kegunaan Canva adalah:
- Membuat presentasi mirip PowerPoint
- Membuat konten Instagram untuk feed, Story, dan Ads dengan pilihan animasi atau static
- Mendesain postingan, cover, Ads, event cover, Facebook video, dan story Facebook
- Mengedit video untuk berbagai platform media sosial, seperti Instagram, Facebook, TikTok, Pinterest, LinkedIn, dan YouTube
- Mendesain poster, flyer, brosur, iklan, postcard, business card, newsletter, dan invoice untuk kebutuhan bisnis dan sebagai digital marketing tools
- Membantu menyusun format resume, CV, letterhead, proposal, sertifikat, serta berbagai kartu dan undangan
- Menyusun infografis, mind map, kolase foto, virtual background, format kalender, worksheet, planner, peta konsep, dan wallpaper/background layar gadget.
- Membuat modul pembelajaran
- Membuat site sederhana
- Media Pembelajaran
LANGKAH - LANGKAH MEMBUATNYA
atau klik titik 9 di akun belajar id kita, cari fitur canva kemudian klik
Klik presentasi
Klik Elemen, cari sesuai selera. Misalnya saya menggunakan elemen pemandangan alam kemudian atur. Klik elemen gunakan rumput, atur. setelah itu edit gambar rumput gunakan penghapus lb (latar belakang)
Kilik elemen, cari gambar siswa memakai pakaian sekolah
Kemudian klik elemen cari kertas sobek enter
Klik teks, Ketik Modul Ajar Mapel IPAS Kelas 4 Materi Sejarah Kerajaan Di Indonesia
Klik link elemen, cari tombol next
Gambar tanda panah di klik satu kali, klik titik 3, Cari tautan.
Kemudian tautkan ke slide dua,
Buat slide yang ke dua, klik elemen pilih baground wood, kemudian klik.
Klik duplicate gambar elemen baground wood 4 x yang dipilih.
Klik elemen baground wood
Klik elemen gambar siswa
Klik elemen tombol next
Klik elemen tombol next kemudian balik arahnya
Klik text kemudian ketik Capaian pembelajaran, Tujuan Pembelajaran, Alur Tujuan Pembelajaran, Materi, Media Pembelajaran, Quiz, dan kreator
Kemudian klik tombol next, klik titik 3, pilih tautkan dengan catatan slide tiga harus dibuat terlebih dahulu. Cara membuat slide tiga, empat, lima dan seterusnya sama seperti cara slide pertama dan kedua. Namun yang membedakan pada slide tiga adalah berisi capaian pembelajaran, slide 4 berisi Tujuan pembelajaran, slide 5 alur tujuan pembelajaran, slide 6 berisi materi, slide 7 berisi vidio pembelajaran atau media yang akan digunakan, slide 7 berisi quiz, dan slide 8 berisi identitas kreator.
contoh slide 3
Contoh slide 4
Contoh slide 5
Contoh slide 6
Contoh slide 7
Contoh slide 8
Contoh slide 9
Contoh slide 10
Contoh slide 11
Contoh slide 12
Contoh slide 13
Contoh slide 14
Tautkan slide dua ada tanda panah kanan klik satu kali kemudian tekan tanda titik tiga ke slide tiga dengan klik kanan
Setelah itu tautkan slide 3 kemudian selesai. Ini dilakukan sama tanda panah kanan pada slide 4 ditautkan ke slide 5. Dan seterusnya sampai slide 14.
Kemudian tanda panah kiri juga ditautkan caranya sama seperti diatas.
Contoh :
Pada slide 2 tanda panah kiri kita klik kanan, kemudian pilih tautkan kemudian kita klik kita masukkan tautan slide yang akan kita tautkan. Disini saya akan tautkan slide pertama kemudian klik selesai.
Pada Capaian pembelajaran, kita akan menautkan slide 3 caranya : klik kanan, klik titik tiga, pilih tautan slide 3 klik selesai. Untuk
Untuk Tujuan Pembelajaran ditautkan ke slide 4
Alur Tujuan Pembelajaran ditautkan ke slide 5
Materi pembelajaran ditautkan ke slide 6 - 11
Media pembelajaran ditautkan ke slide12
Quizz ditautkan ke slide 13
Kreator ditautkan ke 14
Klik bagikan.
Tautan kolaborasi, yang punya tautan, bisa dilihat
salin tautan
Kemudian salinan tersebut, dikirim ke siswa. Modul tersebut bisa digunakan media pembelajaran yang berupa slide.
Modul LINK MODUL AJAR
DAFTAR PUSTAKA
- https://makinrajin.com/blog/canva-adalah/
- https://guru.kemdikbud.go.id/faq/categories/perangkat-ajar/questions/apa-perbedaan-modul-ajar-buku-murid-dan-buku-guru
- https://fredimalabali.com/berita/detail/pengertian-modul-ajar-dalam-kurikulum-merdeka
Komentar
Posting Komentar